Catur dan Cinta C2 - Ricardus Keiya
-->

Thursday, March 2, 2017

Catur dan Cinta C2

author photo
arti catur dan cinta, C2
sumber//Trickcatur.blogspot

Saya  ingin memulai cerita ini dengan sebuah analogi tentang  catur.
Catur adalah permainan pikiran yang dimainkan oleh dua orang. Pecatur adalah orang yang memainkan catur, baik dalam pertandingan satu lawan satu maupun satu melawan banyak orang. Sebelum bertanding, pecatur memilih biji catur yang akan ia mainkan. Terdapat dua warna yang membedakan bidak atau biji catur, yaitu hitam dan putih. Pemegang buah putih memulai langkah pertama, yang selanjutnya diikuti oleh pemegang buah hitam secara bergantian sampai permainan selesai. Itulah catur, yang pada akhinya yang ada hanyalah menang, seri atau kalah.

***

Ibarat warna pada biji catur, diri mu dan saya,  kita bermain sebagai pemain hitam dan pemain putih, dan tentunya yang putih akan memulai terlebih dahulu dan yang hitam mengikutinya. tapi entalah, siapa diantara kita yang hitam dan siapa di antara kita yang putih yang jelas permainan sudah di mulai.

Yang menarik dari permainan catur adalah "skak" atau sering di sebut "skak mat"
Ketika Raja sedang diserang oleh satu atau lebih bidak lawan, keadaan ini disebut dengan skak. Pemain yang Rajanya diskak harus menggerakkan Rajanya supaya tidak terserang. Hal ini dapat dilakukan dengan menangkap bidak lawan yang menyerang, menutup serangan lawan dengan menempatkan sebuah bidak di antaranya (apabila yang menyerang Ratu, Benteng, atau Gajah dan ada petak kosong di antara Raja dan bidak lawan), atau memindahkan Raja ke petak yang tidak sedang diserang.

Tujuan permainan catur ini  adalah mencapai posisi skak mat. Hal ini bisa terjadi bila Raja terancam dan tidak bisa menyelamatkan diri ke petak lain.Dalam pertandingan catur pihak yang menang biasanya mendapatkan nilai 1, yang kalah 0, sedang draw 0.5.

lantas apa hubungan nya dengan kamu dan saya yang saya sebut dengan catur. 
malam ini diri mu telah memilih putih dan saya memilih hitam. kamu lantas memainakan peranan terlebih dahuluh dan saya lalu menyusul bermain peran.

Untuk meng-skak lawan, biasanya pecatur akan mengunakan fokus yang tentu menguras energi. untuk permainan kali ini, jujur saya bukan lah, lawan yang tanggu, saya harus mengakui bahwa saya kalah telak. permainan ini tidak butuh fokus yang harus menguras emosi. langka maju dan mundur biji catur ku tidak dapat melindungi raja di papan catur ku.

***
cukup duluh ceritanya, saya tidak ingin menulis panjang lebar seperti para penulis-penulis ulung. Tetapi setidak saya ingin sampaikan bahwa hidup ini ibarat catur, pasti akan ada yang menang dan ada yang kalah, jika pun terjadi seri berti itu karena jodoh, dan mereka "ditakdirkan" untuk menang dan kalah secara bersama. 

kamu dan saya, kita sekrang seperti apa, mau saling skak atau salaing seri.

Pasrah............................!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

This post have 0 komentar

1. Dibutuhkan Kritik dan Saran Yang Membangun
2. Kritik dan Saran Harus Sesuai Konten Tulisan
3. Terima Kasih Telah Berkunjung
EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post